--
Home » » Tema Light Blue Is OK untuk CMS Formulasi

Tema Light Blue Is OK untuk CMS Formulasi

Tutorial CMS Formulasi – CmsFormulasi.Com memberikan informasi tentang tema atau template baru yang bernama Light Blue. Tema atau template ini sangat bagus dan merupakan pengembangan dari tema simpel yangg telah ada sebelumnya.

Sesuai dengan namanya, tema atau template Light Blue di dominasi oleh warna biru ringan. Jargon yang diusung adalah Light blue is OK.

Apa saja yang membedakan tema atau template Light Blue dengan tema-tema CMS Formulasi sebelumnya? Ada beberapa hal yang dapat dilihat dan dari sini tampak berbedaannya dengan tema-tema sebelumnya.
  1. Adanya runing text di atas header, yang merupakan 5 posting terakhir
  2. Background header yang educotionable
  3. Penghilangan beberapa item menu
  4. Adanya image pada setiap h3/h4 di homepage
  5. Adanya fitur menu tabs yang di antaranya berisi menu fb comment dan buku tamu
  6. Tampilan fitur pengumuman yang artistik
  7. Tambahan 3 kolom di atas footer
  8. Icon chatting berwarna biru di pojok kanan bawah
  9. Di single post atau halaman berita, di bawah judul ada penggantian dari text ke image
  10. Tampilan related post lebih cantik
  11. Di bawah artikel atau berita terdapat tabs menu untuk memberikan komentar, fb comment atau komentar cms formulasi
  12. Dan didominasi warna biru ringan (light blue) dan putih

Cara Install Tema/template Light Blue

Cara Install Tema/template Light Blue di CMS Formulasi adalah sama seperti tema atau template yang lain. Lebih jelasnya silahkan mengikuti tutorialnya di artikel : Install Template Baru Di CMS Formulasi atau di dalam file download telah disertakan instruksinya.

Download Tema/template Light Blue

Tema atau template Light Blue dapat di download di halaman download CMS Formulasi, yaitu http://cms.formulasi.or.id/p/download-cms-formulasi-terbaru.html. Nama file : light_blue.zip

Preview Tema/template Light Blue
 
Tema Light Blue Is OK untuk CMS FormulasiTema Light Blue Is OK untuk CMS Formulasi

Demo : http://207.mtsmuh10pbg.sch.id/

Penutup

Demikian informasi tentang tema atau template baru CMS Formulasi, Light Blue.


10 komentar:

  1. belum ada link download tema ini pak dikin??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nunggu sama mas fauzan a mahanani, biar dibuatkan link dulu. maaf seribu maaf. file download sudah tak kirim ke mas fauzan.

      Delete
  2. terima kasih kepada tim formulasi....ilmu anda semua sangat membantu...kami dari SMA N Kejobong sudah mantap pake CMS Fomulasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih atas kepercayaan Anda menggunakan CMS Formulasi

      Delete
  3. Mantaf pak. Bagaimana caranya nambahin menu buat tulisan berjalan (Marquee) yang bisa kita isi berupa PENGUMUMAN PENTING/PEMBERITAHUAN SEKOLAH, bukan dari topik atau judul berita, dan juga bukan isi Pengumuman di Menu Utama. jadi setiap sekolah ada kepentingan tinggal buka menu teks berjalan dan tuliskan pengumuman disitu. Terima kasih atas bantuannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk bisa nambah dan ngurangi konten, tentu harus masuk adminpanel bukan begitu pak? kalo sembarang klik (termasuk dari marquee) sudah bisa nambahi isi (termasuk membuat pengumuman) apa tidak berbahaya untuk keamanan web sekolah/madrasah kita. kalo soal memeberi link pada marquee ke halaman tertentu (misal form pnulisan pengumuman), bisa saja. Tapi ya itu tadi, kan harus masuk adminpanel dulu. Atau saya belum paham maksud panjenengan ya?

      Delete
    2. ya masuk betul ke admin panel. Maksud saya nambah menu untuk mengatur Running Text di admin panel. jadi di adminpanel kita klik menu running text, kemudian tuliskan isi running text, simpan liat hasilnya. Begitu maksud saya pak

      Delete
  4. Terima kasih atas di gratiskannya tema ini. sekolah kami sudah mantap menggunakannya www.baitulmakmur.sch.id
    Hanya sekedar saran : kiranya dapat di berikan tutorial untuk komentar facebook pada tema ini karena facebook coment yang ada merupakan bawaan website formulasi yang mana jika akan menghapus komentarnya nantinya di anggap spam. sekian terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jika Anda mau, Anda bisa menggantinya dengan alamat facebook comment sendiri. Anda bisa membuatnya terlebih dahulu di plugin social facebook.

      Delete
  5. bagaimana cara mengetahui password super admin yang lupa?

    ReplyDelete